Bejana berukuran 1 liter terbuat dari bahan dengan koefisien linear 1,5 × 10-5/°C. Bejana diisi fluida yang
Bejana berukuran 1 liter terbuat dari bahan dengan koefisien linear 1,5 × 10⁻⁵/°C. Bejana diisi fluida yang memiliki koefisien muai 1,45 × 10⁻⁵/°C. Jika bejana dipanaskan hingga mengalami kenaikan suhu 50°C, pernyataan berikut yang benar adalah …. (Jawaban lebih dari satu)
A. Volume bejana setelah dipanaskan sebesar 1,00225 L.
B. Volume fluida setelah dipanaskan sebesar 1,00725 L.
C. Fluida tidak tumpah.
D. Volume fluida yang tumpah setelah dipanaskan sebesar 2,005 L.
E. Volume fluida yang tumpah setelah dipanaskan sebesar 0,05 L.
Pembahasan:
Diketahui:
V₀ = 1 liter
αbejana = 1,5 × 10⁻⁵/°C
γbejana = 3 × 1,5 × 10⁻⁵ = 4,5 × 10⁻⁵/°C
γfluida = 1,45 × 10⁻⁵/°C
ΔT = 50°C
Ditanya:
Memilih opsi yang sesuai …. ?
Dijawab:
Vbejana = V₀ (1 + γbejana ΔT)
= 1 (1 + 4,5 × 10⁻⁵ × 50)
= (1 + 0,00225)
Vbejana = 1,00225 liter
Vfluida = V₀ (1 + γfluida ΔT)
= 1 (1 + 1,45 × 10⁻⁵ × 50)
= (1 + 0,00725)
Vfluida = 1,00725 liter
Vtumpah = Vfluida – Vbejana
= 1,00725 – 1,00225
Vtumpah = 0,005 L = 5 mL
A. Volume bejana setelah dipanaskan sebesar 1,00225 L. (Benar)
B. Volume fluida setelah dipanaskan sebesar 1,00725 L. (Benar)
C. Fluida tidak tumpah. (Salah)
D. Volume fluida vang tumpah setelah dipanaskan sebesar 0,005 L. (Benar)
E. Volume fluida yang tumpah setelah dipanaskan sebesar 0,05 L. (Salah)
Jawaban: A, B, dan D
Posting Komentar untuk "Bejana berukuran 1 liter terbuat dari bahan dengan koefisien linear 1,5 × 10-5/°C. Bejana diisi fluida yang"